Di masa pandemi virus corona (Covid-19) seperti sekarang ini banyak orang berpikir untuk mencoba usaha baru guna menambah income. Pemain bass Merpati band, Ayuz, juga tak mau kalah mencoba bisnis kuliner di tengah show musik tengah sepi akibat dampak virus corona.
"Awalnya sih cuma iseng-iseng menawarkan masakan istri. Ketika mencoba nasi bakar buatan istri enak, aku coba menawarkan produk home made ini ke teman dekat dulu. Dari situ promosi dari mulut ke mulut. Karena laris, aku pun coba menjual nasi bakar hasil karya istriku tersebut," ungkap Ayuz saat dihubungi NAGASWARA News, Senin (6/7/2020).
Menu nasi bakar made in istri Ayuz ini menwarkan varian nasi bakar ayam jamur, nasi bakar teri pete, nasi bakar cumi asin dan juga bisa memesan nasi rawon, soto ayam dan juga ayam bakar.
"Untuk sementara usaha kuliner aku ini masih buka order lewat WhatsApp aja. Rencana aku mau promosiin lewat Instagram dan lain-lain. Kalau mau cicip bisa hubungin @alefebie via wa paling 0812121966675, silahkan mencoba, " pungkas Ayuz. www.nagaswara.co.id/Tim NMC