Drumer Merpati Takjub Metallica


 Andi Gil, Drumer Merpati, takjub dengan permainan Metallica.  "Seumur-umur baru kali ini ngelihat crowded orang sebanyak itu di Indonesia, 55 ribu penonton memadati GBK," ucapnya.


Dan salutnya, mereka menonton dengan gila tapi tetap tertib. Ditambah moshing bebas namun tetap respect dengan yang lain, alias tidak rusuh. Bahkan pulang dengan tertib. Hal itu membuktikan, musik metal memang tidak harus ricuh.

Menurutnya, moshing adalah sejenis dance yang menabrakkan diri ke orang lain, lalu berputar-putar dan naik ke pundak orang-orang.

"Selain itu sound-nya gila, penguasaan panggung sama interaksi antara metallica dan metalhead keren banget," tuturnya.

Bahkan karena Metallica itulah yang membuat salah satu personel Merpati ini hidup dan mencintai musik sejak umur 12 tahun (kelas 6 SD).

"Karena itulah saya harus nonton, pokonya Keren deh mas Kim, sampai sekarang suara saya masih serak, karena teriak-teriak nyanyiin lagu mereka se- stadion GBK," ujarnya.

Malah aksi Metallica dan Metalhead, seperti dewa dengan para penganutnya atau raja dengan rakyatnya. "Sampai-sampai, Jokowi pun pas diwawancara oleh media disana ditanya tentang kesan nonton metallica, cuma satu kata jawabnya, yaitu puas!"www.nagaswara.co.id/Kim Sadewa